Senin, 06 April 2015

Hatimu

Dari berbagai alasan tak masuk akal,
ada satu tujuan yang kekal,
dari sanalah semua berasal,
suatu tempat yang amat aku kenal, hatimu.

Dari ribuan pertanyaan berlarian,
ada satu tubuh di persimpangan jalan,
dari sana tercipta keajaiban,
suatu ruang yang menciptakan perasaan nyaman, hatimu.

Dari jutaan asumsi menari-nari,
ada satu rasa yang selalu tak mau pergi,
di sana terdapat sang penyendiri,
suatu barisan puisi yang berisi fantasi, hatimu.

Dari miliaran kata cinta,
ada satu pertemuan yang dibalut luka,
di sana tercium wangi doa-doa,
suatu bunga yang paling indah pernah tercipta, hatimu.

Dari satu ucapan singkat,
ada dua insan terasa dekat,
tiga anak kecil bertengkar hebat,
di pagi keempat yang sudah pekat,
lima kata dalam satu kalimat, untuk hatimu: Terima kasih kamu, sang penyelamat!



Bukit Jimbaran, 5 April 2015  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar